Categories: Kesehatan

5 Cara Mengatasi Insomnia Secara Alami Tanpa Obat-obatan

Sebelum kita membahas cara mengatasi insomnia, mari kita membahas apa itu insomnia. Insomnia adalah gangguan tidur atau seseorang yang mengalami gejala sulit tidur sepanjang malam.

Secara global, sebesar 10-40% populasi manusia mengalami insomnia (susah tidur). Beberapa masalah yang dapat timbul kepada seorang penderita insomnia, seperti kesulitan berkonsentrasi, meningkatkan risiko depresi, obesitas dan berbagai macam penyakit lainnya.

Berikut Ini Cara Mengatasi Insomnia Dengan Alami

1. Berolahraga Secara Teratur

Banyak penelitian menemukan bahwa berolahraga dinilai efektif mengatasi gejala insomnia, saat berolahraga tubuh melepaskan hormon endorfin yang dapat membantu mengurangi stres dan memberikan energi positif.

Selain itu, olahraga juga memberikan dampak positif bagi kesehatan jika dilakukan secara benar dan teratur.

2. Sleep Hygiene

Salah satu cara mengatasi insomnia adalah dengan menerapkan pola tidur bersih. Cara ini merupakan serangkaian kebiasaan untuk mendapatkan tidur yang lebih berkualitas.

Contoh kegiatan untuk melakukan Sleep Hygiene:

  • Pastikan atur jadwal tidur dan bangun di waktu yang sama
  • Membuat rutinitas sebelum tidur, seperti mendengarkan musik instrumen
  • Membatasi mengonsumsi makanan dan minuman sebelum tidur

3. Menghindari Penggunaan Ponsel Atau Elektronik Lainnya Sebelum Tidur

Kebiasaan seseorang yang sebelum tidur bermain ponsel, dapat menyebabkan terganggunya jam tidur yang normal. Hal itu disebabkan oleh pancaran sinar blue light yang dihasilkan oleh gadget membuat produksi hormon melatonin dalam tubuh menurun sehingga mengurangi rasa ngantuk.

Selain itu, menghindari bermain hp sebelum tidur adalah langkah utama agar Anda terhindar dari insomnia dan berdampak positif bagi kesehatan diri sendiri.

4. Mengurangi Konsumsi Kafein dan Alkohol

Sering sekali kebiasaan seseorang yang mengonsumsi kafein dan alkohol dapat menyebabkan terjadinya insomnia. Adapun cara lain untuk mengatasi insomnia adalah menghindari makanan dan minuman yang berkafein serta alkohol. Mengomsumsi kafein dapat menimbulkan kecemasan pada seseorang yang dapat mengurangi kualitas tidur yang normal.

Selain itu, mengomsumsi alkohol juga dapat memicu terganggunya jam tidur normal dikarenakan alkohol memiliki zat sedatif, yang menimbulkan anda sulit tidur.

5. Konsumsi Makanan dan Minuman yang Seimbang

Terakhir, adapun juga cara untuk mengatasi insomnia adalah mengatur pola makan dan minuman yang seimbang. Perlu hindari dari makanan berat, pedas, atau berlembak menjelang tidur, karena dapat menganggu pencernaan dan membuat sulitnya tidur. Konsumsilah makanan yang sehat layak kaya akan magnesium, seperti kacang-kacangan dan sayuran hijau untuk membantu Anda lebih rileks. Minumlah juga air putih yang cukup dan hindari berkafein dan beralkohol, terutama di sore dan malam hari.

Admin

Recent Posts

Jangan Tunda Lagi! Ini Cara Pencegahan Hepatitis Akut

Perlu diketahui bahwa, pada setiap tanggal 28 Juli diperingati sebagai Hari Hepatitis Sedunia. Ini menunjukkan…

1 month ago

8 Rekomendasi Sabun Wajah Pria untuk Menjaga Kulit Tetap Sehat

Sekarang ini, produk perawatan kulit bukan hanya untuk perempuan saja loh, pria juga perlu untuk…

1 month ago

5 Rekomendasi Makanan Sehat Untuk Anda Yang Lagi Progres Diet

Makanan sehat untuk Anda yang lagi progress diet sangat mudah didapatkan di pasar tradisional ataupun…

1 month ago